Thursday, 5 October 2017

Bolu Kukus Coklat

Bolu Kukus Coklat
rebake by Trhia

Bahan :
telur suhu ruangan 4 butir
Susu kental manis coklat 6 sendok makan
Gula pasir (13 sendok makan), saya pakai 10 sendok aja soalnya gak doyan manis
Terigu 5 sendok makan full tinggi
Coklat bubuk 2 sendok makan full tinggi
Blueband cake and cookie 120 gram
Dark coklat 100 gram
Baking powder 1 sendok teh
Sp 1 sendok teh
Vanili 1 bungkus
Meises cerres (saya gak pakai)
.
.
Didihkan air, lelehkan blueband dan dark coklat. Dinginkan
Ayak terigu, coklat bubuk dan baking powder (namanya campuran terigu)
Kocok telur, gula pasir, sp, vanilli dengan kecepatan tinggi selama 10 menit.
Kecilkan mixer, masukkan campuran terigu sedikit demi sedikit
Matikan mixer, masukkan lelehan coklat dan blueband, aduk menggunakn spatula
Ambil 5 sendok makan adonan, campur dengan susu kental manis coklat dan meises cerres (ini untuk adonan tengah)
Bagi dua adonan, masukkan ke loyang ukuran 20x10x7cm yang telah di olesi mentega dan di alasi kertas roti.
Masukan setengah adonan, kukus selama 10 menit
Tambahkan adonan yang dicampur susu kental manis coklat, kukus lagi 10 menit
Terakhir masukkan sisa adonan, kukus selama 25 menit.

0 comments:

Post a Comment