Tuesday 31 May 2016

Pudding lumut

Pudding lumut
Pudding lumut
Oleh : Rezka Rosalina

Bahan :
Saya pakai resep ini :
2bungkus agar-agar putih
3 buah telur
250ml santan kental (pakai kara)
1250ml air putih
350gram gula (kl g mau manis bisa kurangi gulanya)
Sejumput garam
Langkap pertama : 8 lembar daun pandan blander dgn 250ml air lalu saring ambil airnya sisihkan
Lalu aduk santan kental dan telur sampai bercampur rata
Setelahnya masukkan bahan2 yg lain hidupkan kompor aduk terus menerus jgn berhenti hingga mendidih, biarkan sebentar dlm keadaan mendidih baru matikan kompor
Terakhir tgl masukkan ke cetakan
Warna hijaunya asli pandan, tidak di beri pewarna lagi.

Wednesday 25 May 2016

Moringue (Kue Kering Busa)

Moringue (Kue Kering Busa)
Moringue (Kue Kering Busa)
recook : Via Cingyok

bahan :
1/2 sdt bubuk vanilla 
5sdm gula pasir
1butir putih telur

Cara membuat :
Campur dan tim diatas air mendidih sampai tercampur rata . 
Lalu mixer hingga pucat dg kecepatan tinggi... wadah kalo dibalik adonan gak tumpah itu sudah Siph . Taruh di plastik segitiga, semprot diatas loyang yg dilapisi kertas roti ... panggang pakai api keciiiiil banget , di rak tengah ... -/+ 35menitan .

Aci susu keju

Aci susu kejuAci susu keju
Ala: Eti Sumiati

bahan :
250 gr gula halus
250 gr margarin + mentega
3 butir kuning telur
75 gr susu kental manis
100 gr keju parut halus
1/4 sdt vaneli susu
600 gr aci tani sangrai

Tuesday 24 May 2016

Eggdrop Homemade

Eggdrop HomemadeEggdrop Homemade

Ni resepnya
bunda ulfi muciu..
600 gram Terigu segitiga

500 gram mentega
2 butir telur
200 gram gula pasir
3 sdm susu bubuk( saya tambah sendiri)
Cara buatnya
Kocok telor gula mentega 10 menit.masukan susu dan terigu.aduk pake spatula ..kali masih lengket saya tambah setemgah ons terigu..kalo masih lengket bulatin kasi tepungnya ditangan aja ya..bulatinya kecil2 aja.kemudian tekan dengan tengah tangan.siap deh.atau ambil contoh eggdrop untuk kira2kan besarnya..

Monday 23 May 2016

Lapis Legit

Lapis Legit
Lapis Legit
by : Dewi Sachi

bahan
20 btr kuning telur
3 btr putih telur
500 Margarin
500 Gula pasir
1/2 kaleng Skm
200 gr terigu
Vanili
Cara :
Kocok putih telur hingga kaku,sisihkan
Kocok margarin,gula dan vanili hingga mengembang.masukan kuning telur satu persatu bersama susu kental manis sambil terus dikocok asal tercampur rata saja.Masukkan tepung terigu sedikit sedikit sampai tercampur rata.matikan mikser
Campurkan putih telur ke adonan aduk sampe rata menggunakan sapatula
Lalu panggang selapis demi selapis menggunakan api atas dengan suhu 170-180°c
*Selmt mencoba*

Bolu kukus rainbow

Bolu kukus rainbow Bolu kukus rainbow 
Hj.lean meitia putri
recook : Trie Suharni Anandhita Suta
6 butir telur
200gr terigu
150 ml minyak
200 gr gula halus(saya pake gula pasir)
1 bgks kara 60ml
1 sdt Ovalet/sp,saya pake sp
1/4 sdt vanili
Sedikit garam
Cara buat:
-Telur,Ovalet/sp,gula,vanili,garam di mikser kecepatan tinggi sampe mengembang
-masukkan terigu sedikit sedikit sambil di aduk selama 10-15menit,saya pake mikser kecepatan rendah.
-masukkan minyak dan santan kara,jangan di mikser,aduk dengan spatula,sampe tercampur rata
-bagi adonan menjadi 6bagian
1.ungu
2.biru
3.hijau
4.kuning
5.orange
6.merah
-kukus adonan sesuai urutan
Setiap 1 lapis 10-5menit (saya 5menit tiap lapisan),aku pakai loyang ukuran 20x20
Lakukan sampe habis,.
Setelah ngembang tes tusuk untuk mengetahui kematangan nya.

Friday 20 May 2016

Bolu Kukus Semangka

Bolu Kukus Semangka
Bolu Kukus Semangka
Versi mama Yova
diadaptasi dari Resep Bolu Kukus Mekar Bunda Murniasri Sarifudin
Berikut resepnya ya Bunda :
Bahan A:
1 butir telur
200 gram gula pasir
1 bungkus vanilli
160 ml air ( td saya pakai pake santan kara kemasan 200 ml)
Bahan B:
225 gram tepung terigu serbaguna (saya pakai segitiga biru)
1/2 sdt garam
1 sdt baking powder( ayak bahan B semua)
Bahan C:
1 sdt SP
Cara buat:
Panaskan kukusan.
Kocok bahan A dengan kecepatan tinggi 5 menit.
Turunkan kecepatan mixer ke paling rendah lalu masukkan bahan B sampai tercampur rata.
Masukkan Bahan C kocok mix lagi dengan kecepatan tinggi 10-12 menit.
Bagi adonan jadi beberapa warna tergantung selera, isi adonan ke cup yang sudah dialasi dengan case cake/ paper cup sampai penuh agar bisa merekah sempurna.
Kukus 10 menit, satu resep saya jadi 20 pcs pake cup ukuran sedang.
Note dari bunda Murniasri Sarifudin :
Air kukusan jangan terlalu penuh/ bisa di isi setengahnya.
Tutup panci harus dilapisi kain bersih, kukus dengan api besar ya bunda
Selamat Mencoba bunda

Choco Lava

Choco Lava
Choco Lava Cake Ekonomis
recook : Anyik Chan
100 gr margarin
100 ml susu cair
100 gr Gula Pasir
1 btr Telur
60 gr Tepung terigu
30 gr Coklat Bubuk
1/2 sdt Baking Powder
* Panaskan Oven
* Masak dengan api kecil Susu Cair, margarin, dan Gula Pasir, jangan sampai mendidih, cukup sampai gula larut, sisihkan
* Kocok lepas telur, campur pada campuran margarin tadi
* Ayak tepung, coklat bubuk, dan baking powder jadi satu lalu tuang secara bertahap campuran margarin, aduk sampai adonan rata
* Tuang ke cetakan lalu panggang sekitar 7 menit
NB: segera keluarkan dari panggangan jika bagian tengah cake sudah agak naik ya, abaikan jika pinggirnya belum kelihatan lepas dari cetakan

Cake Keju OLes

Cake Keju OLes-Cake Keju OLes-
by Tutty Frutty
*Bahan;
Keju OLes/Spredable 75 gr
Telur 2 butir
Terigu Serbaguna 5 sdm
Maizena 1 sdm
Gula Pasir 5 sdm
Susu Bubuk 1 sdm
Margarin 4 sdm
SP 1 sdt
*Cara Membuatnya;
-panaskan Oven 160 derajat
-ayak; Terigu,Maizena & Susu Bubuk
-kocok dengan mixer kecepatan sedang; Margarin & Keju OLes hingga Halus
-di wadah Lain; Kocok Telur,Gula Pasir & SP hingga mengembang & berjejak
-masukan Ayakan Terigu sedikit2
-tambahkan Kocokan Margarin & Keju Oles,mix sebentar saja,lalu lanjutkan aduk balik dengan Spatula hingga rata
-Tuang ke Loyang yang di alasi Kertas Roti & di olesi Margarin (saya pake Loyang Love 15 cm)
-panggang 25 menit

Nastar lumer

Nastar lumer"Nastar lumer" 
resep dari bunda Endang Indriyani (just try and taste)
recook : Yanti Susanto

Bahan:
200 gram mentega (saya menggunakan merk Wijsman)
- 50 gram margarine 
- 90 gram gula halus (bisa menghaluskan gula pasir sendiri di blender)
- 3 butir kuning telur
- 100 gram susu bubuk
- 250 gram tepung terigu protein rendah (saya pakai Bogasari Kunci Biru)
-150 gram Maizena
- 1 sendok teh vanilli ekstrak, atau 1/4 sendok teh vanili bubuk/essens
Jika anda hendak menggunakan kuning telur rebus di resep maka masukkan kuning telur rebus yang sudah dihancurkan bersamaan dengan mentega, kemudian mikser hingga tercampur baik. Takarannya adalah 2 kuning telur rebus dan tetap menggunakan 3 kuning telur di resep.
Olesan:
(Atau menggunakan pengoles instan, saya menggunakan merk Ovex)
- 2 butir kuning telur
- 1/2 sendok teh madu
- 1 sendok teh air
- 1 sendok teh minyak goreng
Selai nanas:
- 1 buah nanas palembang, kupas, parut atau blender
- 200 gram gula pasir
- 2 batang kayu manis
- 3 butir cengkeh
Cara Membuat Selai:
Masak nanas, kayu manis dan cengkeh hingga airnya menyusut dan adonan agak lengket, masukkan gula pasir. Aduk hingga air habis, adonan menjadi selai dan bisa dibentuk.
Dinginkan selai dan bentuk bulat-bulat sesuai keinginan. Jika selai terlalu lengket masukkan ke dalam lemari es hingga agak keras.
Cara Membuat Kulit Nastar :
Dengan menggunakan mixer, kocok mentega, margarine, gula halus dan vanilli sebentar saja hanya agar lembek dan tercampur saja. Masukkan kuning telur satu persatu. Matikan mixer.
Masukkan campuran tepung terigu dan susu bubuk sedikit demi sedikit, aduk dengan sendok kayu/spatula hingga tercampur rata. Bungkus adonan dengan plastik wrap dan istirahatkan adonan di dalam kulkas selama + 1 jam. Skip proses ini jika adonan anda cukup luwes untuk dibentuk. Penambahan maizena juga akan membuat adonan lebih padat dan nastar tidak mudah meleber kala dipanggang.
Keluarkan adonan, bagi menjadi beberapa bagian. Gilas adonan dengan ketebalan yang kemudian cetak menggunakan gelas. Sisa adonan sebaiknya dikembalikan ke dalam kulkas. Isi adonan dengan selai yang telah dingin, bulatkan.
Tata kue diatas loyang yang telah dialasi dengan kertas minyak. Beri jarak antar kue, jangan terlalu berdekatan. Panggang di oven yang telah dipanaskan + 20 menit sebelumnya selama + 20 menit atau 3/4 matang. Set oven di suhu 150' C saja, suhu tidak boleh terlalu tinggi.
Keluarkan dari oven, olesi dengan bahan pengoles seluruh permukaannya hingga rata. Kemudian panggang kembali kue hingga matang kuning kecoklatan, + 15 menit.
Biarkan kue mendingin kemudian pindahkan ke rak kawat hingga dingin sempurna sebelum dimasukkan ke dalam stoples kedap udara.
note: ketika masih dalam kondisi panas maka permukaan nastar terlihat agak retak dan kurang mulus, namun saat telah dingin retakan tersebut akan menutup dan permukaannya menjadi lebih smooth.

Sus Minimalis

Sus MinimalisSus Minimalis
recook : Anita Ag

bahan:
2 sdm terigu munjung
1 1/4 sdm margarin
6 sdm susu cair
1 telor (yang ukuran kecil ya)
sedikit garam
sedikit BP
pewarna makanan (optional)
cara:
*panaskan susu cair, margarin dan garam sampai mendidih
*kecilkan api kemudian masukkan terigu, aduk aduk sampai kalis, sisihkan
*kocok telor dan BP sampai berbusa(pakai garpu/whisk)
*tuang kocokkan telor kedalam adonan terigu, aduk sampai tidak bergerindil dan beri warna
*masukkan plastik segitiga
*sepluitkan ke loyang (yang sudah dioles margarin dan taburi tipis terigu)
*panggang 180° selama 20-25 mnt (tergantung oven masing msing)
*jika sudah matang gunting bagian tengahnya dan beri fla
*sajikan ^^
....fla cokat...
1 sdm coklat bubuk, 1 saset skm coklat, 3 sdm gula, 300 ml air masak sampai mendidih kemudian tambahkan 1 sdm maizena yg sudah dilarutkan dengan sedikit air....masak sampai menggumpal

Fudgy Brownie by Anne Rose

Fudgy Brownie by Anne RoseFudgy Brownie by Anne Rose
Recipe by : Annabelle Edward Gladys

Bahan :
> 80 gr Butter 
> 160 gr DCC (Dark Chocolate Compound)
> 120 gr Tepung Terigu
> 150 gr Gula (saya hanya pakai 120 gr)
> 1/2 sdt Baking Powder 
> 1/2 sdt Garam (jika menggunakan Margarine atau Salted Butter, Garam bisa di skip aja)
> 120 gr Telur (± 2 butir ukuran Sedang)
> Vanilli 
> Almond/ Kenari/ Choco chips untuk Taburan (saya hanya pakai Choco Chips dan Kismis)

Cara membuatnya :
> Tim Butter dan Coklat sampai leleh, biarkan dingin
> Panaskan Oven hingga 180 °C
> Ayak Tepung Terigu, Baking Powder dan Garam, sisihkan
> Mixer Telur dan Gula dengen kecepatan tinggi hingga mengembang
> Masukkan campuran dari Coklat Leleh, aduk rata
> Masukkan Tepung Terigu dan Vanilli. Aduk balik hingga homogen
> Panggang dengan suhu 180 derajat Celcius dengan menggunakan Api Atas dan Bawah selama 35-45 menit

~ Selamat Mencoba ~

Widaran Keju

Widaran KejuWidaran Keju
(Tuti Yuniati Adiwirya)
Bahan :
- 500 gram sagu tani
- 4 sdm tepung maizena
- 4 sdm blue band
- 4 butir telur
- keju diparut 1 kotak kecil bagi 2. Jangan tanya brp gram
- 1 bungkus royko rasa ayam
- 1 liter minyak goreng
*Adonan tidak pakai garam krn royko, blueband sdh asin
Cara membuat :
Keju, telur, blueband, royco, tepung maizena kocok dg mixer kecepatan tinggi, masukan tepung sagu sedikit demi sedikit sampai adonan kalis. Jika adonan terasa kering tambahkan blueband sedikit2 kira2 satu sdt
Siapkan minyak goreng diwajan. Letakkan saja dilantai, bentuk adonan di linting langsung masukan ke minyak yg di wajan, jika sdh banyak di goreng dg api kecil. Setelah sdh mengapung di aduk perlahan. Goreng hingga warnanya berubah terlihat sdh matang renyah. Angkat, matikan kompor . Tunggu minyak hingga dingin. Ulangi hal yg sama dg di atas hingga adonan habis. Selesai deh.

Donut Wijen

Donut WijenDonut Wijen
By Bunda NaNa Nurjanah Tsaqieb


Bahan
300ml susu cair hangat
1sct fermipan
535gr terigu cakra
2btr kuning telur
5 sdm gula pasir
1sdt penuh baking powder
1/2 sdt garam
4sdm wijen
2sdm penuh margarine
3sdm penuh maizena

Cara

Hangatkan (bisa dipanaskan pakai api kecil) susu cair dan gula pasir sambil diaduk, sampai cukup hangat saja

Masukan 10sdm terigu, aduk hingga agak kental, masukan fermipan, aduk rata,tutup wadahnya

Proses Proofing biang bisa dengan
Panaskan air di panci kecil hingga hangat,taruh adonan biang yang sudah ditutup diatas nya,biar kan hingga 15-25 menit

Setelah mengembang masukan maizena,wijen,kuning telur,aduk rata,masukan 2sdm penuh margarine, separuh sisa terigu, ratakan, lalu uleni sambil masukan terigu hingga habis
Uleni hingga kalis elastis.

Oles telapak tangan dengan margarine atau minyak supaya tidak terlalu lengket,jangan terus2 an menaburkan tepung,adonan bisa kering,nanti donutnya jadi keras

Istirahat kan adonan,cara nya bisa seperti proses Proofing biang,biarkan hingga mengembang.

Setelah mengembang,Kempiskan adonan
Giling tipis (dengan ketebalan sesuai selera) biarkan sejenak agar adonan relax,cetak bulat besar.saya pakai waskom bulat,iris pinggir nya pakai pisau
Biarkan sejenak supaya bulatan relax, lalu iris seperti memotong piza,biar sejenak

Taburi telapak tangan dengan tepung,lalu pindahkan irisan donut piza nya untuk proses Proofing, beri jarak,goreng

Bolu Kukus Cokelat

Bolu Kukus Cokelat**Bolu Kukus Cokelat by Dapua Makwo**
recook : Yolanda Hyo Febri

Bahan A:
200 ml susu cair
100 ml minyak sayur
1 butir telur
Bahan B:
200 g gula pasir halus
200 g tepung terigu
35 g coklat bubuk (saya tambahkan 1/2 sdt pasta cokelat karena cokelat bubuk yang saya punya kurang dark)
1 sdt baking powder
1 sdt soda kue
1/2 sdt vanili
1 sdt garam
Caranya:
1. Panaskan kukusan dengan api yang besar, bungkus tutup dandang dengan kain/serbet.
2. Campurkan bahan A dalam wadah, aduk hingga tercampur rata.
3. Ayak dan campur rata semua bahan B.
4. Lalu campurkan bahan A dan bahan B aduk hingga tercampur rata dan tidak bergerindil.
5. Tuang adonan ke dalam loyang.
6. Kukus selama 30 menit dengan api besar, tes tusuk untuk mengetahui kematangan cake.
Angkat dan dinginkan.

Wednesday 18 May 2016

Strawberry Mirror

Strawberry Mirror Strawberry Mirror (Icing Kaca Strawberry Berkilau) :
recook : Icha Valerie


Bahan:
Gelatin 2-4 lembar atau 8 gram (gunakan gelatin halal seperti sapi, ayam dan ikan), berat 1 lembar gelatin sekitar 4 gram kualitas bagus)
250gr Gula pasir butiran halus
80gr Cokelat bubuk
80ml Krim kental (Double Cream)
150ml Air
50gr Cokelat putih,lalu cincang

(Untuk membuat cake mirror glaze berwarna memang menggunakan cokelat putih ya. Sedangkan untuk chocolate mirror cake bisa gunakan coklat blok DCC *Dark Cooking Chocolate*)
Pewarna makanan warna merah secukupnya sesuai selera (pilih yang kualitas bagus, halal dan sehat)

Carbut Strawberry Mirror :
Pertama-tama rendam 8 gram lembar gelatin di dalam air dingin hingga lunak. Ambil, peras, sisihkan.
Setelah itu campurkan gula pasir, cokelat bubuk. krim kental serta air dalam panci. Masak sambil diaduk terus sampai mendidih (aduk terus ya, jangan ditinggal. biar tidak bau gosong adonannya). Angkat.
Selanjutnya masukkan cincangan cokelat putih, aduk sampai mencair dan dapat tercampur rata. Tambahkan gelatin dan pewarna makanan merah, aduk sampai rata lalu saring. Dinginkan suhu ruang.

Cara Membuat Mirror Cake Strawberry :
Ambil strawberry sponge cake kemudian letakkan di atas rak yang dibawahnya diberi nampan yang cukup besar.
Setelah itu tuangkan icing strawberry berkilau ke tengah kue. Ratakan dengan menggunakan spatula logam panjar yang bertujuan agar strawberry kaca dapat menyebar ke seluruh bagian dan sisi cake.
Mirror Cake Strawberry siap disajikan. Selamat mencoba

Resep churros ubi ungu

Resep churros ubi ungu
Resep churros ubi ungu
recook : nophi nurahman
Bahan :
100g ubi kukus haluskan
100g terigu 
50g margarin
2 butir telur
1 sdm gula pasir
1/3 sdt garam
1/3 sdt baking powder
100ml air
Cara membuat
1.rebus air.margarin.gula da garam
2.kecilkan api masukkan terigu dan aduk rata..matikan api
3.masukkan ubi ungu.dan telur aduk rata
4.masukkan adonan kedalam piping bag..lalu goreng sampai matang
5.beri toping sesuai selera..siap disajikan
Selamat mencoba semoga bermanfaat

Bolu Pisang

Bolu Pisang
Bolu Pisang
by Lena Izzan
- 3 buah pisang matang (kalau pakai pisang kecil 5 buah)
- 4 butir telur
- 10 sendok makan gula pasir
- 200 gram margarin
- 250 gram terigu
- 2 sendok makan susu kental manis(SKM)
- 1/2 sendok teh sp
- 1/2 sendok teh soda kue
Cara Membuat;
* Haluskan pisang, lalu masukan soda kue dan SKM. Sisihkan.
* Mixer telur, gula, sp, hingga mengembang.
* Lalu masukan margarin, mixer lagi hingga mengembang.
* Masukan pisang, mixer hingga tercampur rata.
* Terakhir masukan terigu mixer hingga tercampur rata.
* Lalu masukan kedalam loyang tulban yang sudah dioles margarin dan terigu.
* Oven hingga bolu matang tes tusuk.
# Loyang saya ukuran bolu 4-5 telur #
# Sebelum panggang bolu, oven dipanaskan dulu ya #
# Waktu pengovenan saya pake kira-kira aja, gak sampai 60 menit atau tes tusuk #
# Margarinnya tanpa dicairkan ya #
# Telurnya utuh ya #
# Pisang nya boleh pisang apa saja, yg penting sudah benar-benar matang dan tidak sepet #

Puding semangka

Puding semangka
Puding semangka
pakai cetakan segi tiga
recook : Nisa Aulia

Bahan :
1 bgkus nutrijell rasa stawbery 
1 bgkus agar2
200 gr gula pasir
600ml air
1 sdm SKM putih
Pewarna hijau dan merah
Selasih yang sudah di rendam secukupnya
Cara :
* Masak air,agar2, nutrijell, gula hingga mendidih
* ambil cairan agar2 400ml tuang ke mangkuk, beri pewarna merah, campur dengan selasih sambil di aduk hingga agar2 dingin lalu tuang ke cetakan tunggu agak beku
* ambil 100ml agar2 campur dengan SKM selagi masih panas tuang di atas agar2 putih tunggu agak beku
* ambil sisa agar2 beri pewarna hijau selagi masih panas tuang di atas agar2 putih.

Thursday 12 May 2016

Banana Cake Ekonomis

Banana Cake EkonomisBanana Cake Ekonomis
By Andriyani Endah
Recook: Eti Sumiati

Bahan: ...
6butir Telur
500gr gula
500gr terigu
2sdt SP
2bks vanili
2sdm Esense pisang ambon
1bks santan kara kecil
250ml minyak goreng
100ml air
1sdm pewarna kuning muda
Dcc untuk olesan

Cara buat :
Panaskan kukusan, sampai mendidih.
Gula,telur,sp,vanili di mixer sampai kental mengembang (kurleb 10menit)
Tambahkan terigu sambil mix dgn kecepatan rendah, bergantian dengan minyak,kara dan air. Setelah tercampur rata matikan mixer, beri esense pisang dan pewarna, aduk dengan spatula.
Oles cetakan banana cake dengan mentega , tuang adonan, kukus selama kurleb 7-10 menitan,
Lepas dati cetakan, oles dengan dcc
NOTE:
- 1 resep = 60 pcs
- dcc diganti dg adonan putih + coklat pasta
- pakai cetakkan ukuran M
- pakai perisa pisang ambon, tidak pakai juga gpp
- pakai pewarna kuning telor
- Cetakan dioles margarin saja

Monday 9 May 2016

Roti brazil

Roti brazilRoti brazil
Sumber resep:google
Rebake:maria liu

 
Bahan:
200 mlsusu cair(saya pakai dancow sachet campur air)
70 grbutter
Secukupnyagaram
220 grtepung tapioka/sagu
100 grkeju parmesan(saya pakai cheddar)
2 btrtelur

Langkah
Didihkan susu, butter, dan garam.
Matikan api
Masukkan tepung tapioka aduk rata hingga kalis

setelah agak dingin masukkan telur , kocok sampai rata.pakai kocokan spiral ya.

Masukkan keju parmesan aduk rata

Cetak sesendok2 di loyang yg sudah di beri margarin, ato bisa juga pake piping bag kalo mau lebih rapi(saya pakai tangan lalu disendok seperti mau bikin baso)

Oven 180°c selama 20-25 menit ato sampe kelihatan udah garing atasnya.

Cake Pisang Coklat Ketan Hitam

Cake Pisang Coklat Ketan Hitam Cake Pisang Coklat Ketan Hitam
By: Eny Rere
Sumber resep: Hesti’s Kitchen

Bahan:
50 gr tepung terigu protein sedang
125 gr tepung ketan hitam
25 gr cokelat bubuk
200 gr margarin
125 gr gula palem
4 butir telur
200 gr pisang raja kupas, dihaluskan
Cara membuat:
** Ayak: tepung dan bubuk coklat, sisihkan
** Kocok margarin dan gula palem halus sampai lembut. Tambahkan telur satu persatu bergantian dengan sebagian tepung yang sudah di ayak dan dikocok rata.
** Masukkan pisang. Aduk rata.
** Tambahkan sisa tepung dan aduk perlahan.
** Tuang ke dalam loyang yang sudah dioles margarin dan alas kertas roti.
** Oven sekitar 40 menit dengan suhu 180C hingga matang.
** Angkat, dinginkan. Keluarkan dari loyang dan potong-potong

Cream Cheese Homemade

Cream Cheese Homemade
Cream Cheese Homemade
Resep ini referensi cream cheese dari web just try and taste dan keju mascarphone dari wikipedia.


Bahan :
Susu pasteurisasi lebih kurang 1000 ml
2 sdm jeruk nipis
2 sdm cuka(boleh menggunakan full jeruk nipis/lemon)krn jeruk nipis sedikit jd saya menggunakan cuka
Sejumput garam

Cara membuat :
Campur susu dan air jeruk nipis dan cuka...panaskan...aduk2 terus..namun jangan sampai susu mendidih..(agar gumpalan terpisah dengan air susu pastikan susu dimasak sampai panas).
Setelah terjadi gumpalan...dingin kan...saring dengan kain tahu atau kain putih yg tipis...cuci gumpalan di bawah air mengalir hingga di rasa tidak asam..(pastikan air bersih..bisa juga mencuci dengan air minum)
Gantung bersama kain penyaring selama lebih kurang 4 - 5 jam..
Creamcheese pun siap digunakan...sebelum disimpan boleh dihalus kan dengan food processor dan di tambah garam. Simpan dikulkas..hanya untuk seminggu...creamcheese siap digunakan..
Nb : (Saya menyimpan creamcheese yg sudah ditiriskan..tanpa dihaluskan terlebih dahulu..saat akan digunakan baru saya haluskan dan di tambah garam, namun lebih baik haluskan dan beri sejumput garam baru simpan di kulkas)

Black Nastar

Black nastar

Black Nastar
source : Bpk. Sahak Pribadi

recook :Amil Farah

Bahan A :
3 Kuning Telur
1 Putih Teur
200 gr Margarin
100 gr Butter
250 gr Gula palm (saya pakai gula pasir)
1/2 sdt garam

Bahan B
425 gr tepung terigu
25 gr susu bubuk
50 gr coklat bubuk
30 gr maizena

Bahan C
500 gr Selai nanas

Cara Membuat :

Bahan A dikocok hingga rata
Masukkan bahan B, aduk rata
Ambil 1 sdt pipihkan lalu beri bahan C kemudian bentuk sesuai selera
Panggang dengan suhu 150 C selama 30 menit atau sampai matang , tergantung kondisi oven masing-masing karena biasanya beda oven beda tingkat panasnya.

Note:
Saya oven dua kali , pertama selama 20 menit kemudian saya keluarkan dan oles kuning telur , setelah itu saya masukkan lagi ke oven kurang lebih 10 menit sampe kecoklatan.

Pudding Cantik Pelangi

puding pelangi
Pudding Cantik Pelangi
By Yanuk Isnarty


Bahan :
* 1 bungkus nutrijel plain
* 2 bungkus agar2 swalow globe plain
* air 2000ml/8 gelas
* susu uht 250 ml/ 1gelas
* 200 gr/ 15 sdm gula pasir
* 3 saset susu kental manis putih
* 150 gr / 10 sdm Terigu/maizena (terigu bisa/tidak disangrai selera bunda)
* 50 gr / 4 sdm margarin/mentega

CARA BUAT
1. Terigu encerin dengan air 500 ml/ 2 gelas aduk rata saring sisihkan
2. Campur nutrijel, agar2,gula, skm dengan air 1500 ml/ 6 gelas aduk rata masak sampai hampir mendidih
3. Masukkan susu UHT 250 ml dan masukkan terigu yang sudah disaring aduk rata masak smp hampir mendidih dan kental (aduk terus jgn smp mengumpal) , masukkan Margarin aduk smp meleleh dan terus diaduk rata (jgn terlalu lama mendidih) matikan
4. Bagi adonan dan beri warna lsg tuangkan warna 1 di atas pantat gelas yg dipakai penutup cetakan lubang puding smp habis, lsg timpa warna 2 smp habis, disusul warna 3 dan warna yg lain smp adonan warna habis, copot tutup gelas dinginkan. Loyang jgn dipindah dulu/digoyang2 agar pola pelangi tidak berobah/warna tdk nyampur) Puding siap dipotong.
NOTE : Puding jadi 2 loyang ukuran sedang volume 1000 ml

FLA PUDING (sebagai pelengkap saja bisa dibuat bisa tidak)
Bahan
* 1 gelas susu uht
* 2 sdm gula
* 1 sdm maizena encerkan
* 1 kuning telor kocok lepas
* 1sdt essence vanilli / rum essence bila suka
CARA BUAT
@ Campur susu gula. Masak smp hampir mendidih ,masukkan kuning telor aduk rata kentalkan dg maizena cair masak smp meletup matikan. Tunggu 5 menit smp uap panas hilang mskn vanili/rum aduk rata dinginkan.
Slmt mencoba bunda.

Kue Semprit


Kue SempritKue Semprit
recook : Mak Su Cahaya


Bahan A :
- 200 gram Butter
- 1/2 gelas Susu Kental Manis (skm)
- 1 sdt essen vanilla
(Kocok pakai hand wisk sampai tercampur rata, jangan sampai ngembang betul, nanti Kue terlalu renyah dan cepat hancur)
Bahan B :
- 4 gelas tepung jagung/Maizena ( sediakan 1 gelas lagi untuk tambah bila adonan masih melekat di tangan )
- 1 sdm tepung ubi/Tapioka/kanji ( untuk hasil renyah bila dah matang)
- 2 sdm tepung kastard ( bagi lemak berkerim )
Cara :
Ayak dulu semua tepung2, supaya dia menjadi ringan, bila bahan A sudah tercampur rata, masukkan bahan B yang sudah di ayak sedikit demi sedikit, bila adonan masih melengket di tangan tambah lagi tepung jagung/maizena sampai adonan tdk melengket di tangan. Bagi jadi 2 bagian, berilah warna sesuai kesukaan masing2, cetak diloyang, panaskan oven. kemudian masak dgn api 160 c selama 20-30 menit, bila sdah kekuning, angkat. Bila sdh rasa ringan/kering, berarti sudah matang. selamat mencoba
* 1 gelas tepung bersamaan 125gram

Monday 2 May 2016

kue semprit Sagu keju

kue semprit kejukue semprit Sagu keju
~~~~~~~~~~~~~~
cara membuat :
-600 grm tepung Sagu...
Cp Tani gunung di Sangrai dllu

*100 grm Keju kraf Parut tuk Toping nx,,,
*350 grm Palmia. Royale
*300 gula halus,,
*1/2 sdth Panili
* 3 butir telur.
*yg 2 Kuning ny sjh yg 1 utuh'__
* 80mL santan /kara'
* 50 grm tpg trigu ,disangrai dulu,,
* 50 grm Mazenah,,,
*1/2 sdth BP'
*1 Sacet susu bbk Dancw...
* 60 grm keju edam,, klo gk ada keju Kraf yg di parut di angin"kn dulu biar kaku, /kering
* Garam scukupnx,,
************************
Margarin Palmia Royale,
Gula, ,panili, telur, dimixer sebentar sj ± 1menit' jgn lam"
Llu masukan BP,,,sdikit garam,,
tpg Sagu + tpg trigu yg sdh di Sangrai n di ayak,, msukn sedikit'' smbil di aduk pelan"
+ Mazenah,,,juga'
Kmudian adonan di aduk"pke spatula' sjh prlahan, smpe benar" rata,
llu masukan susu bbk,, & santanya sedikit" serta Keju Cedar nya,
yg sdh diparut,,',
llu di aduk" prlahan pk spatula..sjh
Kmudin adonan di sisikn,,,dlu
Siapkn, Loyang yg di tatakn dg kertas Roti' n Panaskn Oven' ± 180'
Kmudian isi adonan k dlm cetkan semprit,,,
Dn di Cetak di atas Loyang jgn trlalu dempet" atas ny kasih keju Parut *
dan siap di Oven,, api kurangi panas nya,,,
llu di panggang ± 20 menit,,,
Harus sering"di liat,,
Krena kue smprit sagu cepat gosong,,,atur api nya,,,,
NB; klo mngaduk adonan kue jgn pke sendok stenlis,,,
Met mncoba,,,,
Kue semprit ;BY TRI, H

Eggdrop choco

eggdrop choco
Eggdrop choco
by : Desy Purwanti

Cara membuat :
1. Siapkan eggdrop, kuas, coklat yang sudah di tim, sprinkle,mangkuk-mangkuk kecil.
2. Ambil eggdrop 1
3. Oleskan coklat dengan kuas...
4. Tempelkan eggdrop 2
5. Gulingkan ke adonan coklat
6. Guling sampai merata
7. Ke kiri dan ke kanan
8. Angkat dengan menggunakan kuas
9. Taruh di mangkuk hitam
10. Beru springkle
11. Masukkan ke kulkas 5 menit
12. Bola-bola choco siap di kemas.

Happy cooking
Arisychoco

Miles crepes

miles crepesMiles crepes
Sumber IG #cakedankue
recook : Srie Moktabeila


Bahan
3 buttir telur
3 sdm gula (45gr)
1sdm vagetable oil(15 ml)
1/2 stick butter(55gr)
11/2 cup milk(380ml)
11/2 cup all purpose flour(185)

Telur sama gula dicamppur rata samapai pucat masukkan terigu dan susu secara bergantian aduk terus sampai rata( kalau saya disaring) biar ga bergerindil
Dadar diteflon seperti membuat kulit risol

Kita bikin creamny
2 cup whipped cream (480ml)
3 sdm gula(45gr)
1sdt pure vanilli (5ml)

Mikser cream samapi lembut masukkan gula sambil terus dimikser kecepatan tinggi...

Ambil dadar crepes tadi kemudian kasih cream olesi sampai lembaran terakhir...
Hiasi sesuai selera..

Lapis beras ungu

lapis beras unguLAPIS BERAS UBI UNGU
Recook : Heni Listiyana

Bahan :
250 gr tepung beras ...
100 gr tepung sagu/kanji
1000 ml santan dari 1.1/2 butir kelapa
2 lembar daun pandan
1 sdt garam
250 gr ubi ungu kukus, haluskan
300 gr gula pasir
1/4 sdt vanili
10 tetes pewarna ungu
1/4 sdt coklat pasta

Cara membuat :
- Didihkan santan, daun pandan dan garam lalu diamkan hingga hangat.
- Tambahkan ubi kukus, blender sampai lembut.
- Aduk tepung beras, tepung sagu, gula pasir dan panili.
- Tuang campuran santan dan ubi sedikit demi sedikit, aduk rata.
- Ambil 1/3 bagian tambahkan coklat pasta, aduk rata.
- Sisanya tambahkan pewarna ungu, aduk rata.
- Tuang satu sendok sayur adonan ungu ke dalam loyang uk 24 x 10 7 cm yg sudah diolesi minyak.
- Kukua 5 menit dengan api sedang.
- Tuang 1/2 sendok sayur adonan coklat, kukus 5 menit, ulangi sampai adonan habis, trakhir kukus 20 menit.

Eggless Kastengel

eggless kastengelEGGLESS KASTENGEL
resep ricke ordinary kitchen
recook dan modif iedaihsan


Bahan:
150 gram butter (aku pakai blueband+orchid)
175 gram terigu kunci biru (segitiga biru juga bisa)
25 gram maizena
1 sdm susu bubuk
100 gram keju cheddar,parut
2,5 sdm keju parmesan bubuk
Olesan:
Kuning telur, kocok lepas
Taburan:
Keju cheddar parut
Cara membuat:
1. Campur dan ayak terigu, maizena dan susu bubuk. Sisihkan.
2. Kocok butter+margarin sebentar saja hingga lunak (gak usah lama-lama). Masukkan campuran keju aduk rata dengan sendok kayu.
3. Masukkan campuran terigu, aduk rata dengan sendok kayu sampai rata dan adonan sudah bisa dibentuk.
4. Gilas tipis adonan (sekitar 1 cm), lalu cetak sesuai selera (stick, bunga atau bentuk lain). Tata dalam loyang tanpa dioles margarin. Oles dengan kuning telur dan taburi keju cheddar parut.
5. Panggang dalam oven 125°C (api kecil) sampai matang (berwarna kuning kecoklatan/golden brown). Angkat dan dinginkan. Simpan dalam toples kedap udara.
*Adonan ini tidak menggunakan telur, menggunakan maizena jadi menghasilkan kastengel yang renyah dan garing. Kalau suka dengan yang empuk tambahkan 2 butir kuning telur yang dikocok bersama mentega.

Pie Susu

pie susu
Pie Susu
Resep crust pie :
- 300gr terigu
- 150gr mentega
- 25 gr gula halus
- 1 telur

Resep filling:
- 5 kuning telur
- 125ml susu kental manis
- 75ml air
- 50gr gula halus
- 1 sdm maizena

Caara buat:
-Campur semua bahan crust pie.aduk2 dan remas2 sampai kalis dan bisa dipulung.lalu cetak dan sisihkan
- campur semua bahan filling.aduk rata dan saring sebanyak 3 kali
- tuang filling kedalam adonan crust pie yang sudah dicetak
- panggang selama 25 menit dengan api sedang

Pia Kacang Merah

pia kacang merah
Pia Kacang Merah
By Maryam Izmail

Yang pertama buat isinya dulu
Bahan :
500 gr kacang merah
Masak sampai empuk tapi jangan sampai pecah kacangnya,dinginkan sampai airnya terserap habis.
Siapkan wajan,lalu masukkan 270 gr mentega,aduk-aduk sampai mencair semua lalu masukkan kacang merah,aduk sambil ditekan-tekan biar lembut tambahkan 150 gr gula halus dan 1 bungkus skm,aduk sampai kering.
Dinginkan,lalu bentuk bulat-bulat sebanyak 30 buah
Biang
Bahan A
400 gr terigu protein sedang
200 cc air hangat
100 gr gula halus
120 gr mentega
Sedikit garam
Uleni hingga kalis
Bulatkan dan bungkus dengan plastik wrapp biar tidak kering
Bahan B
270 gr terigu protein rendah
120 gr mentega
Uleni hingga tercampur rata dan bisa dibulatkan.
Bagi bahan A dan B masing-masing 30 buah,kemudian pipihkan adonan A lalu taruh adonan B diatasnya,bulatkan.lakukan sampai habis.
Ambil 1 buah adonan,pipihkan dengan tangan lalu giling,jangan terlalu tipis,lalu dari bawah gulung keatas(lakukan proses ini sebanyak 3 x -->maksudnya biar dapat tekstur yang berlapis-lapis)
Setelah itu pipihkan adonan,isi dengan kacang merah,tutup rapat sampai isi tidak terlihat.
Kemudian atasnya olesi dengan kuning telur yang dicampur dengan sedikit SKM,lalu taburi dengan wijen.
Panggang selama 30 menit dengan suhu 200 ° C sampai matang
Nb;Untuk isi bisa diganti sesuai selera

Sunday 1 May 2016

Coklat Kancing


Coklat Kancing
rebake : Galuh Kambang Kenanga & Desy Purwanti
tutorial coklat kancing 
Bahan :
Coklat blok
Mentega putih

Cara membuat :
Rebus air dalam panci, kemudian tim coklat pake plastik segitiga.  mentega putihnya sedkit aja biar nanti pas di wrap coklatnya kuat ga gmpang patah sama leleh.

Cara mencetak coklat kancing :
1. Ambil menggunakan sendok kecil ke dalam cetakan kancing
2. Ketuk pada pinggiran cetakan agar merata
3. Hasil cetakan yang sudah diketuk rata
4. Lakukan hal yang sama ke kancing yang lain
5. Buka kulkas anda, masukkan cetakan yang berisi coklat ke rak kedua (rak pertama takut ketetesan air) tunggu sekitar 5menit
6. Lakukan kerjasama antara jempol dan telunjuk. Dorong hingga cokelat terlepas dari cetakan.
7. Hasil cetakan coklat kancing pertama
8. Bungkus coklat dengan wrap agar lebih rapi dan tidak kotor toplesnya

coklat kancing